Home
/
Automotive

Wuling Ajak Komunitas Nyicip Mobil Listrik Air ev

Wuling Ajak Komunitas Nyicip Mobil Listrik Air ev

Bagja Pratama22 August 2022
Bagikan :

Uzone.id – Wuling Motors (Wuling) mengajak tiga komunitas resmi Wuling untuk mencoba secara langsung sensasi berkendara bersama mobil listrik pertama Wuling di Indonesia ini.

Perhelatan ini diikuti oleh para perwakilan dari komunitas Wuling yang terdiri Wuling Club Indonesia (WLCI), Cortezian Indonesia (CI), dan Wuling Almaz Lovers Indonesia (WALI).

Wuling menyediakan 3 unit Air ev varian Long Range untuk melintasi beberapa challenge seperti area ramp yang difungsikan untuk menjajal fitur Hill Hold Control (HHC) dan Auto Vehicle Holding (AVH), manuver u-turn, hingga manuver zig-zag.

BACA JUGA: RORI Gelar Parade Kemerdekaan 'Unsung Hero' di HUT Ke-77 RI

Bayu Firmansyah selaku Presiden WLCI. mengatakan, Wuling Air ev memiliki tampilan eksterior yang futuristis dan modern.

Walaupun terlihat compact, mobil listrik ini ternyata memiliki kapasitas 4 penumpang dan didukung dengan kabin yang nyaman.

"Saat berkesempatan menjadi pengemudi, jarak pandang yang diberikan pun terasa luas dan cocok untuk berkendara di area perkotaan,” jelasnya.

Preview

Wuling Air ev sendiri dibekali motor listrik dengan daya maksimal 30 kW dan torsi 110 Nm. Kapasitas baterai yang digunakan pun dikategorikan menjadi dua sesuai dengan dua varian Air ev.

Yakni 17,3 kWh untuk tipe Standard Range dengan jarak tempuh hingga 200 kilometer dan 26,7 kWh untuk tipe Long Range dapat mencakup jarak tempuh hingga 300 kilometer saat terisi penuh. 

“Saya senang sekali dapat mencoba Wuling Air ev untuk pertama kalinya. Ternyata, mobil listrik ini memiliki 3 mode berkendara. Tadi saya sudah mencoba mode eco, normal, dan sport,” terang Jerry, Ketua Umum WALI.

Dalam kegiatan ini, anggota komunitas berkesempatan mengendarai Air ev yang dilengkapi satu fitur terkini, yaitu Smart Start System.

Preview

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyalakan mobil listrik berdimensi compact  ini tanpa menekan tombol atau memutar anak kunci.

Pengguna hanya tinggal membawa kunci, menginjak rem, memutar knop transmisi, dan Air ev siap dijalankan.

BACA JUGA: Eropa Bakal Pasang Fitur Anti-ngebut di Mobil, Indonesia Gak Mau Nyontek?

Fitur keselamatan pada Air ev juga lengkap meliputi dual airbag di bagian depan, rem cakram depan dan belakang yang didukung dengan ABS, EBD, AVH, HHC, hingga Electronic Stability Control.

“Saat mengendarai Air ev tadi, saya mencoba fitur Auto Vehicle Holding (AVH) dan juga Hill Hold Control (HHC) di arena ramp. Hasilnya, Air ev mampu menaklukan tanjakan tersebut dengan mudah, lho.

"Selain itu, saat manuver u-turn dan zig-zag, pengendaliannya juga sangat mudah karena ukuran mobilnya yang compact,” tutup Kuntarto, Presiden Cortezian Indonesia.

populerRelated Article