Twitter Blue Sudah Hadir di Indonesia, Ini Harga dan Cara Langganannya!
Ilustrasi foto: Jeremy Bezanger/Unsplash
Uzone.id – Layanan berbayar Twitter Blue sudah hadir di Indonesia setelah pertama kali drilis bagi pengguna AS dan Kanada beberapa bulan lalu.
Layanan ini sudah muncul di aplikasi Twitter iOS, Android dan web pengguna Indonesia per hari Kamis, (09/02) dan sudah bisa digunakan.Baca juga: Hati-Hati, Tindakan Ini Bisa Bikin WhatsApp Kamu Kena Blokir
Twitter Blue memberikan layanan premium termasuk fitur centang biru yang sekarang sudah bisa dibeli.
“Pelanggan Blue yang nomor teleponnya terverifikasi akan mendapat tanda centang biru begitu disetujui,” tulis Twitter dalam banner Blue mereka.
Kalian bisa mengklik foto profil di bagian kiri atas timeline untuk melihat fitur Twitter Blue, bersama dengan profil, bookmark, topik, daftar dan juga Twitter Circle.
Untuk mendapatkan fitur premium dari Twitter Blue, layanan ini dibanderol dengan harga Rp120 ribu per bulan dan sekitar Rp1,25 juta per tahun untuk versi web.
Sedangkan untuk pengguna iOS dan Android, harga berlangganan Twitter Blue dibanderol dengan harga Rp165 ribu per bulan.
Selain centang biru, beberapa layanan yang bisa kalian dapat ketika berlangganan Twitter Blue antara lain, tweet dari pengguna terverifikasi akan diprioritaskan demi memerangi penipuan dan spam.
Baca juga: Ketika Medsos 'Selamatkan' Korban Terjebak Reruntuhan Gempa Turki
Benefit selanjutnya adalah iklan yang berkurang setengahnya atau sekitar 50 persen lebih sedikit di timeline pengguna premium. Lalu, pelanggan Twitter Blue juga bisa memposting video dengan durasi lebih lama di Twitter.
Selanjutnya, Twitter akan memberikan akses lebih awal untuk fitur-fitur baru tertentu dengan Lab Twitter Blue.
Untuk mendaftar, kalian hanya perlu mengklik tulisan ‘Berlangganan’ lalu akan diarahkan ke pembayaran di App Store untuk iOS.
Untuk pengguna web, masukkan email, informasi kartu debit/kredit kalian, nama pada kartu dan negara wilayah. Lalu klik tulisan Berlangganan.
Selamat mencoba!