Home
/
Film

Tora Sudiro, Adipati Dolken, dan Tanta Ginting Dikutuk Jadi 'Ibu Rumah Tangga'

Tora Sudiro, Adipati Dolken, dan Tanta Ginting Dikutuk Jadi 'Ibu Rumah Tangga'

Tomy Tresnady25 September 2018
Bagikan :

Uzone.id - MNC Pictures sudah merilis trailer sekuel film 3 Dara 2 pada Senin (24/9/2018) kemarin. Film komedi ini kembali hadirkan aktor Tora Sudiro sebagai Afandy, Adipati Dolken sebagai Jay, dan Tanta Ginting sebagai Richard.

Sebelumnya, MNC Pictures sukses merilis '3 Dara' pada tahun 2015. Nah, sebelum kita saksikan film ini di bioskop, ada 5 bahasan menarik dalam trailer film untuk disimak:

1. Afandy menemukan suasana horor saat berada dalam sebuah ruangan gelap. Kita bisa melihat hantu duduk di kursi goyang namun tak bisa dilihat Tora. Hii serem

Preview

2. Afandy, Jay dan Richard lagi-lagi menemui psikolog Windy (Rianty Cartwright). Sama seperti di film pertama (3 Dara), ketika mereka bingung dengan identitas gendernya, konsultasi kepada Windy jadi solusi.

3. Mereka juga masih digambarkan sebagai lelaki sukses dalam berkarier. Afandy akan menikahkan putri satu-satunya, sedangkan Jay sudah punya Jay Junior, dan Richard sang playboy akhirnya menikah juga.

Preview

4. Tema lama dengan kemasan baru. '3 Dara 2' masih menyuguhkan tema gender swap di mana ketiga tokoh laki-laki itu harus menjalani pekerjaan rumah tangga, seperti yang biasa dikerjakan para istri.

Lihat saja, Richard belanja sayuran bareng emak-emak di tukang sayur gerobak keliling, Afandy mencuci baju pakai gilesan kayu, dan Jay mengepel lantai.

5. Namun, harta keluarga Richard, Jay, dan Afandy hancur dalam sekejab ketika bisnisnya gagal hingga melenyapkan uang miliaran rupiah. Semua tabungan, rumah, sampai kendaraan pun habis digadaikan.

Sejak itu, mereka pun terusir dari rumah dan memutuskan tinggal di rumah Eyang Putri (Cut Mini) yang sifatnya galak banget. Di rumah tersebut juga tinggal Soleh Solihun yang sikapnya nyebelin banget.

Film ini juga dimeriahkan oleh Fanny Fabriana, Ovi Dian, Rania Putri, Umar, Soleh Solihun, Hengky Sulaiman, dan Robby Sugara.

Kamu sudah penasaran kan lucunya film ini seperti apa? Tunggu aja, film karya Monty Tiwa ini akan tayang serentak mulai 25 Oktober 2018.

 

populerRelated Article