Home
/
Technology

Telkomsel Gencar Perkenalkan 5G ke Masyarakat

Telkomsel Gencar Perkenalkan 5G ke Masyarakat

Dythia Novianty15 August 2018
Bagikan :

Walaupun belum dioperasikan secara resmi, teknologi jaringan generasi kelima, 5G, sedikit demi sedikit mulai diperkenalkan secara luas. Telkomsel mulai memperkenalkan 5G ke masyarakat.

Dikatakan oleh Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah, sudah saatnya kecanggihan 5G dipamerkan ke khalayak luas demi edukasi.

"Kami berharap seluruh lapisan masyarakat dapat mengenal teknologi ini," katanya di bilangan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (15/8/2019).

Salah satu langkah yang mereka lakukan untuk memperkenalkan 5G adalah meresmikan 5G Experience Center yang berlokasi area Gelora Bunga Karno, Jakarta. Dalam membangun 5G Experience Center, Telkomsel dibantu oleh beberapa vendor teknologi kenamaan seperti Huawei dan Korea Telecom. Menurut Telkomsel, kecepatan 5G yang dihasilkan bisa menembus 16 Gbps.

Selain untuk memamerkan teknologi 5G ke masyarakat, tempat tersebut juga dapat menjadi sarana hiburan alternatif bagi penonton Asian Games 2018.

Telkomsel 5G Experience Center memiliki beberapa stand yang dapat digunakan pengunjung. Di stand Football 2022 misalnya, pengunjung dapat bermain bola menggunakan headset VR.

Peresmian Telkomsel 5G Experience Center di Jakarta, Rabu (15/8/2018). [Suara.com/Aditya Gema Pratama]
Preview
Peresmian Telkomsel 5G Experience Center di Jakarta, Rabu (15/8/2018). [Suara.com/Aditya Gema Pratama]

Ada pula stand bertajuk Cycling Everywhere yang memungkinkan pengunjung bermain sepeda dalam dunia virtual.

Ririek melanjutkan, ini bukan pertama kalinya Telkomsel menguji jaringan 5G. Pada tahun lalu, operator ini sudah menguji 5G di kantornya dan menghasilkan kecepatan 70 Gbps

Telkomsel 5G Experience Center akan dibuka untuk publik selama perhelatan Asian Game 2018, dari 18 Agustus hingga 2 September 2018.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article