Tahun Depan, Samsung Mau Rilis Platform Pertukaran Kripto?
Ilustrasi foto: Babak/Unsplash
Uzone.id - Samsung berencana untuk merambah dunia kripto dengan merilis platform pertukaran mata uang kripto.
Dari kabar yang dibagikan Gizchina, Jumat (02/12), platform ini akan dirilis pada semester awal 2023 dan akan di handle oleh divisi Samsung Securities yang biasanya bertanggung jawab mengembangkan layanan berbasis blockchain.Samsung sendiri sudah memberi sinyal kalau mereka akan nyemplung ke industri ini.
Begitupun juga dengan presiden Korea Selatan, Yoon Suk Yeol, yang sudah mendukung aktivitas ini semenjak Mei 2022 lalu. Ia mendorong Samsung dan perusahaan lainnya untuk melebarkan investasinya ke arah mata uang kripto.
Baca juga: Siapa yang Rajai Spotify Wrapped 2022 di Indonesia?
Selain itu, Presiden juga memotivasi masyarakatnya untuk berinvestasi dengan menghadirkan UU baru yang menguntungkan industri kripto di Korea Selatan.
Bahkan, ia juga telah meregulasi penghasilan kena pajak minimum atas keuntungan kripto. Hal ini dilakukan untuk mengurangi resiko investasi bagi masyarakat.
Ini bakal jadi kesempatan bagus untuk Samsung karena tahun 2021 lalu, administrasi Korea Selatan sudah mematikan lebih dari satu lusin platform kripto karena adanya masalah hukum.
Usai penutupan masal ini, banyak pihak yang menuntut pemerintah Korea Selatan untuk membuka sebuah layanan yang sama namun sesuai dengan hukum di negara tersebut, dan Samsung kemungkinan bisa mengisi kekosongan ini.
Baca juga: Spotify Wrapped 2022 Akhirnya Tiba, Begini Cara Membuatnya
Awal 2019 lalu, Samsung sudah lebih dulu menawarkan dompet kripto di smartphone flagship mereka. Dan baru-baru ini, Samsung telah memperbarui versi terbaru dari Samsung Wallet yang meningkatkan sekuritas dan juga sistem blockchain mereka.
Namun, kabar peluncuran platform jual-beli kripto ini belum dikonfirmasi oleh Samsung. Namun, jika benar, Samsung kemungkinan jadi saingan baru di dunia kripto.