Sst, Ini Lho Jenis Kondom yang Difavoritkan Lelaki Indonesia!
Kondom adalah alat kontrasepsi lelaki yang jamak digunakan untuk mencegah terjadinya kehamilan.
Selain pemakaiannya yang praktis, kondom juga lebih mudah didapat. Beda halnya dengan alat kontrasepsi perempuan seperti pil atau suntikan yang harus dilakukan di klinik atau rumah sakit.Berbicara mengenai jenis kondom yang paling digemari masyarakat Indonesia, Deputy GM Consumer Healthcare PT DKT International Pierre Frederick mengatakan kondom aroma dotted dengan permukaan yang berbintil-bintil masih menempati posisi utama.
"Tekstur yang dipenuhi bintil cinta memberikan sensasi kejutan yang maksimal bagi pasangan sehingga banyak disukai di Indonesia," kata Pierre pada temu media yang dihelat Fiesta di Jakarta, Rabu (14/2/2018).
Kondom Fiesta, tambah Pierre, memang selalu berinovasi dengan menghadirkan varian tekstur dan aroma yang beraneka ragam. Berbicara mengenai kondom beraroma, ia menyebut bahwa kondom aroma stroberi paling banyak diminati masyarakat Indonesia.
Namun Pierre mengatakan bahwa permintaan yang tinggi akan dua jenis kondom diatas berbeda pada tiap generasi. Lelaki dewasa muda di Indonesia, kata dia, lebih menyukai kondom beraroma.
"Sensasi aroma aphrodisiac memang dikenal dapat membangkitkan gairah seksual agar semakin bergelora," ujar Pierre.
Sementara, untuk pengguna kondom generasi tua lebih mementingkan kualitas, sehingga yang dicari adalah sensasi. Pierre menyebut generasi ini lebih suka tipe kondom yang memiliki tekstur tertentu sehingga lebih bergairah.
"Yang semakin berumur lebih mencari sensasi sehingga dicari bentuk yang tipis atau tekstur yang berbintil-bintil itu yang dicari," jelasnya.