Home
/
Digilife

Saldo Gopay Milik Aura Kasih Hilang Hampir Rp 11 Juta, Ini Jawaban Gojek

Saldo Gopay Milik Aura Kasih Hilang Hampir Rp 11 Juta, Ini Jawaban Gojek

-

Tomy Tresnady19 November 2019
Bagikan :

Aura Kasih (Foto: Tomi Tresnady / Uzone.id)

Uzone.id - Hati-hati deh bagi uzoners yang punya dompet digital, jangan sampai mengalami kejadian yang sudah menimpa Aura Kasih (32).

Bintang film 'Arini, Masih Ada Kereta yang Akan Lewat' itu meluapkan amarah di Instagram Story pada Sabtu (16/11/2019) bahwa akun Gopay miliknya telah diretas hingga mengakibatkan saldonya hampir Rp 11 juta amblas.

"Sh*t!!! Gojek diretas! I lost my money almost 11 jt!!!Wtf....," tulis Aura Kasih.

Baca juga: Margonda, Kalimalang, Daan Mogot Jadi Jalan Berbayar Tahun 2020?

Ada dua akun milik Aura yang hilang. Gopay yang berisi saldo Rp 1,9 juta dan tiba-tiba masuk ke m-banking top-up Gopay Rp 9,7 juta.

"Kok bisa, nah loh," Aura terheran-heran.

Bagi ibu dari Arabella ini, kejadian yang menimpanya jadi pembelajaran bagi semua orang dan dari pihak Gojek harus mengetahui.

Ternyata, kata Aura, banyak banget laporan serupa saat bikin laporan ke kantor Gojek.

Baca juga: Pelaku Teror Sperma Ditangkap, Ini Perjuangan Suami Viralkan Pelaku di Facebook

VP Corporate Communications Gojek Kristy Nelwan sudah merilis pernyataan resmi terkait pembobolan dompet digital ini.

Dia mengajak seluruh pelaku industri teknologi, keuangan, pemerintah, komunitas, dan segenap masyarakat untuk mengedukasi pengguna teknologi informasi mengenai pentingnya menjaga kerahasiaan informasi.

"Kami sangat menyesalkan kasus penipuan atas nama Gojek yang menimpa Aura Kasih. Penipuan berbasis social engineering seperti ini sudah ada dari dulu seperti halnya penipuan 'mama minta pulsa'," ujar Kristy, pada Senin (18/112019), seperti dilansir Tempo.co.

Menindaklanjuti masalah yang menimpa Aura Kasih, pihak Gojek akan sangat terbuka dan bersedia membuka ruang diskusi.

VIDEO Review Asus Zenfone 6

populerRelated Article