Rekomendasi ‘Ponsel Dewa’ Buat Gaming Harga di Atas Rp8 Juta
-
(Asus ROG Phone II/Foto: Uzone.id)
Uzone.id -- Salah satu keunggulan dari ‘ponsel dewa’ alias ponsel premium dengan spesifikasi maha tinggi biasanya cocok dan nyaman digunakan untuk gaming karena performa yang kencang. Jika konsumen punya bujet lebih, tentunya ponsel-ponsel premium ini akan terasa worth it.Aktivitas gaming menggunakan perangkat mobile selama ini kerap dibilang semakin bertumbuh, apalagi di masa pandemi seperti sekarang agar masyarakat terhindar dari rasa suntuk di rumah.
Uzone.id merangkum deretan ‘ponsel dewa’ yang bakal menunjang pengalaman gaming konsumen jadi lebih maksimal dengan rentang harga di atas Rp8 juta. Sudah siap?
1. Black Shark 3
Ponsel yang ditujukan untuk gaming ini memang kerap direkomendasikan oleh pemerhati teknologi, sebab prosesornya menggunakan kelas atas dari Qualcomm dengan dukungan baterai yang maksimal.
Spesifikasi lengkap:
- Layar: 6,67 inci Full HD+ AMOLED refresh rate 90Hz
- Prosesor: Snapdragon 865
- Baterai: 4.720 mAh fast-charging 65W
- RAM: 8GB
- ROM: 128GB
- Kamera: (belakang) 64MP + 13,5MP; (depan) 20MP
- Harga: Rp9,5 juta
2. Xiaomi Mi 10
Flagship anyar dari Xiaomi yang hadir di Indonesia ini menyuguhkan spesifikasi serba tinggi, mulai dari ukuran layar yang juga luas, prosesor premium, tak lupa fitur kamera sensor mumpuni.
Spesifikasi lengkap:
- Layar: 6,67 inci Super AMOLED refresh rate 90Hz
- Prosesor: Snapdragon 865
- Baterai: 4.780 mAh
- RAM: 8GB
- ROM: 256GB
- Kamera: (belakang) 108MP + 2MP depth-sensor + 2MP macro + 13MP ultra-wide; (depan) 20MP
- Harga: Rp9,99 juta
3. Galaxy S20 Ultra
Flagship tertinggi Samsung di lini Galaxy S paling anyar ini tak hanya apik untuk fotografi, namun untuk pengalaman gaming juga tak kalah kencang berkat RAM jumbo, baterai besar, dan prosesor paling baru bikinan perusahaan.
Berikut spesifikasi lengkapnya:
- Layar: 6,9 inci Dynamic AMOLED refresh rate 120Hz
- Prosesor: Exynos 990
- Baterai: 5.000 mAh fast-charging sampai 45W
- RAM: 12GB
- ROM: 128GB
- Kamera: (belakang) 108MP + 48MP telephoto + 12MP ultra-wide + ToF 3D; (depan) 40MP
- Harga: Rp18,499 juta
4. Asus ROG Phone II
Ponsel gaming populer satu ini dikenal dengan performa kencang yang didukung dari prosesor, kapasitas baterai besar mencapai 6.000 mAh, dan layar luas.
Ini spesifikasi lengkapnya:
- Layar: 6,6 inci OLED refresh rate 120Hz
- Prosesor: Snapdragon 855+
- Baterai: 6.000 mAh
- RAM: 12GB
- ROM: 512GB
- Kamera: (belakang) 48MP + 13MP; (depan) 24MP
- Harga: Rp11-12 jutaan
5. Oppo Find X2
Meski Oppo identik dengan ponsel yang menonjolkan sisi kamera, flagship barunya seperti Find X2 dapat memberikan pengalaman gaming yang tak kalah apik karena spesifikasi yang ditawarkan premium semua, salah satunya layar yang sudah mendukung refresh rate 120Hz demi grafis yang serba mulus.
Spesifikasi lengkap:
- Layar: 6,7 inci QHD+ AMOLED screen rate 120Hz
- Prosesor: Snapdragon 865
- Baterai: 4.200 mAh SuperVOOC 2.0 65W
- RAM: 12GB
- ROM: 256GB
- Kamera: (belakang) 48MP wide-angle + 12MP ultra wide-angle + 13MP telephoto; (depan) 32MP
- Harga: Rp14,9 juta