Home
/
Gadget

Realme dan RRQ Jalin Kerja Sama, R7 Ditunjuk Jadi BA

Realme dan RRQ Jalin Kerja Sama, R7 Ditunjuk Jadi BA

Aisyah Banowati14 January 2025
Bagikan :
Uzone.id -- Rivaldi Fatah a.k.a RRQ R7 resmi diumumkan sebagai brand ambassador baru Realme. 

Pengumuman ini di-spill langsung oleh Andrian Pauline selaku Founder dan CEO RRQ dalam cara peresmian sekaligus selebrasi kerja sama jangka panjang antara realme dan RRQ, Selasa (14/1). 





Meski saat ini R7 masih dalam status rehat sebagai pro-player, label 'legend' tak dapat dilepaskan dari pemain asal Bandung yang satu ini. 

"Kenapa pilih R7 (sebagai brand ambassador)? Dia salah satu legend RRQ. Itu udah jelas. Dari kontribusi dia, dari perjalanan dia, dan juga meskipun sekarang lagi rehat tapi dia tetep aktif create konten yang saya pikir sangat relevan dan relate sama fans-fansnya RRQ. Dan under R7 juga masih banyak Kingdom yang support meskipun udah nggak aktif lagi buat main," terang Adrian. 





Ditunjuknya R7 sebagai brand ambassador juga merupakan salah satu bentuk strategi Realme untuk mewujudkan visi smartphone tersebut di tahun 2025. 

"Di 2025 ini kita ini punya satu visi secara global. Dan visi kita itu adalah untuk bisa membangun ekosistem gaming secara global. Dan yang menariknya itu adalah selama 3 tahun ke depan, Realme akan berfokus pada gaming dan performance di smartphone," ungkap Krisva Angnieszca selaku Public Relation Lead Realme Indonesia. 

Tahun 2025 akan menjadi awal dari langkah besar realme di dunia gaming. Dalam tiga tahun ke depan, industri gaming akan menjadi strategi inti bagi Realme, seperti memberikan dukungan ke tim-tim terbaik, berkolaborasi dengan berbagai game, dan produsen chipset untuk memberikan pengalaman gaming yang terbaik.

Bukan hanya membangun komunitas bersama, Realme berencana untuk terus memberikan support kepada RRQ dalam setiap langkahnya. 

"Untuk bentuk kolaborasi akan banyak banget sih sebenarnya. Termasuk kita akan support semua aktivitas yang akan dilakukan RRQ. Mereka mau ke turnamen apapun pasti akan kita support. Aktivitas di komunitas juga kita akan support," jelas Krisva.

Bentuk kerja sama dari realme Indonesia dan RRQ akan meliputi banyak hal, misalnya seperti memberikan ruang kompetitif buat para pelajar lewat program-program RRQ MABAR, menyuguhkan ruang selebrasi dan berbagi untuk fans esports di berbagai kota di seluruh Indonesia lewat RRQ Keliling Kota, memberikan smartphone terbaik bagi pemain-pemain profesional di RRQ untuk meningkatkan daya tempur, dan sejumlah program lainnya.

populerRelated Article