Home
/
Digilife

Postingan Giveaway MrBeast Dihapus Instagram, Terancam Dipenjara Juga?

Postingan Giveaway MrBeast Dihapus Instagram, Terancam Dipenjara Juga?
Vina Insyani11 May 2023
Bagikan :

Uzone.id – Belum lama ini ramai pengguna Instagram membagikan postingan salah satu YouTuber paling kaya sedunia, MrBeast di Instagram Stories masing-masing.

Bukan tanpa alasan, kegiatan repost ramai-ramai postingan MrBeast ini karena sang YouTuber hendak memberikan giveaway ke warga Instagram yang beruntung.

Tak tanggung-tanggung, lho. Giveaway yang diberikan sebesar USD100 ribu atau sekitar Rp1,5 miliar untuk 10 orang beruntung. Syaratnya pun mudah, hanya dengan membagikan postingan ke Instagram Stories dan menuliskan komentar di postingannya.

Ia berjanji akan mengumumkan pemenangnya dalam kurun 72 jam.

Makanya, pengguna Instagram ramai-ramai membagikan postingan MrBeast ke IG Stories mereka masing-masing.

Tapi, setelah 24 jam diposting, postingan asli dari MrBeast ini dihapus oleh Instagram. Alhasil, netizen yang masih ingin ikutan pun tak punya kesempatan untuk mendapatkan masing-masing Rp140 jutaan.

“Instagram telah menghapus postingan ulang tahun saya, tapi tak masalah karena kami sudah menemukan beberapa nama. Besok, alih-alih memberikan ke 5 orang, saya akan memberikan USD10 ribu untuk 10 orang pemenang. Love you, all,” kata MrBeast dalam postingannya.

Preview

Tapi, tahukah kamu kalau postingan ini ternyata sudah melanggar kebijakan Instagram? Bahkan seorang pengacara brand, Rob Freund, mengatakan kalau MrBeast terancam terkena penjara akibat ‘bagi-bagi rejeki’ ini. Kok bisa?

Dalam cuitannya, Rob mengatakan kalau MrBeast tidak menyertakan pernyataan kalau postingan dan tindakan tersebut sama sekali tidak berkaitan dengan Instagram.

“Melanggar TOS Instagram adalah alasan penghentian akun,” tulisnya.

Walaupun penghapusan akun takkan terjadi ke MrBeast, namun tetap saja pelanggaran ini bisa terjadi kapanpun dan pada siapapun.

Nah, yang membuatnya terancam dipenjara adalah karena postingan MrBeast melanggar hukum California yang mengharuskan pemilik postingan untuk mencantumkan aturan resmi dan mengidentifikasikannya di semua materi promosi.

Dalam UU California, aturan resmi ini harus menyertakan nama operator giveaway, persyaratan kelayakan apapun, pernyataan dengan huruf besar bahwa tidak diperlukan pembelian, metode entri, dan batasan jumlah entri.

“Postingan MrBeast tidak merujuk, apalagi tidak secara mencolok mengidentifikasi aturan resmi apa pun,” jelas Rob.

Pelanggaran inilah yang membuat Mr. Beast melanggar undang-undang promosi California dengan pelanggaran ringan dengan ancaman hukuman denda dan hukuman penjara 6 bulan.

Gimana menurut kalian?

populerRelated Article