Home
/
Entertainment

Pesta Rayakan Kemenangan Jokowi - Maruf, Irfan Govinda: Sah-sah Saja

Pesta Rayakan Kemenangan Jokowi - Maruf, Irfan Govinda: Sah-sah Saja
Ferry Noviandi21 April 2019
Bagikan :

Irfan Govinda terlihat mengahadiri acara syukuran kemenangan pasangan calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pemilu 2019.

Meskipun belum ada keputusan resmi, Irfan Govinda mengatakan klaim kemenangan tersebut sanga wajar. Apalagi, pasangan Jokowi-Ma'ruf benar-benar unggul dalam perhitungan cepat (quick count) yang dilakukan oleh beberapa lembaga.

"Nah kalaupun hari ini teman-teman yang mendukung pasangan calon Jokowi-Ma'ruf merayakan hasil real count ya bebas-bebas aja, boleh-boleh saja," kata Irfan Govinda, di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Minggu (21/4/2019).

Calon Presiden 01 Joko Widodo dan Calon Wakil Presiden 01 Maruf Amin bersama Ketua Umum Partai Koalisi Indonesia Kerja memberi keterangan perhitungan cepat pemilu 2019 di Jakarta, Rabu (17/4). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Preview
Calon Presiden 01 Joko Widodo dan Calon Wakil Presiden 01 Maruf Amin bersama Ketua Umum Partai Koalisi Indonesia Kerja memberi keterangan perhitungan cepat pemilu 2019 di Jakarta, Rabu (17/4). [Suara.com/Muhaimin A Untung]

"Di sebelah sana juga merayakan versi mereka. Intinya siapapun yang menang adalah masyarakat Indonesia," sambung pelantun "Siapa yang Pantas" ini.

Irfan Govinda juga meminta anak muda untuk mengawal penyelenggaraan Pemilu 2019 ini.

"Jadi kita dukung. Kalaupun ada kesalahan atau apa, kita sama-sama. Kan anak muda nih, ayo diadukan. Sama-sama kan ada polisi institusi penegak hukum," kata dia.

Untuk diketahui, acara syukuran bertajuk "PANGGUNG GEMB1RA" diselenggarakan di di The Pallas SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Minggu (21/4/2018). 

Adapun pengisi acara yang hadir diantaranya Disk Jokey (DJ) G-Neral, Saykoji, Stand Up Komedian Marshel, Irfan Govinda, dan Lalahuta.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article