Home
/
Digilife

Pertama Kali Digelar, Tokopedia Hadirkan Acara START CX First Summit 2021

Pertama Kali Digelar, Tokopedia Hadirkan Acara START CX First Summit 2021
Vina Insyani01 September 2021
Bagikan :

Uzone.id - Beberapa bulan lalu, Tokopedia sukses melakukan program Start Summit 2021 yang berfokus pada talenta-talenta digital. Kali ini, untuk menyambut Hari Pelanggan Nasional, Tokopedia kembali hadir dengan program terbaru bertajuk START CX First Summit 2021.

Acara ini menjadi program perdana Tokopedia dibawah naungan Tokopedia Academy yang berfokus pada area customer excellence dan customer experience.

Konferensi excellence (CX) virtual ini mengusung tema ‘Reimagining the Right Blend of Human Touch, Technology, and Data Analytics for the Best Customer Experience’ untuk memberdayakan, menghubungkan, serta terus mengembangkan potensi consumer experience Indonesia melalui sentuhan manusia, teknologi, dan data dengan melibatkan para praktisi di bidangnya.

“Untuk pertama kalinya kami akan mengadakan START CX First Summit 2021 dengan menghadirkan banyak sekali topik, cerita, diskusi dan pembelajaran yang berhubungan dengan customer excellence dan customer experience,” ujar Co-Founder & Vice Chairman Tokopedia, Leontinus A. Edison.

“Melalui START CX First Summit 2021 ini, tak hanya saling belajar namun juga untuk membantu masyarakat Indonesia dalam akselerasi adopsi teknologi.” Tambahnya.

START CX First Summit 2021 akan berfokus pada area CX atau Customer Experience dengan memanfaatkan teknologi, data dan inovasi yang ada agar bisa memberikan pembeda dari sisi pengalaman pelanggan. Sehingga bisa menjadi ujung tombak bisnis dan memenangkan kompetisi ke depannya, kata Rudy Azhary Dalimunthe, Senior Vice President of Customer Excellence Tokopedia

“Tujuan dari START CX First Summit 2021 ini adalah untuk meningkatkan standar dan kualitas pengalaman pelanggan untuk sepenuh-penuhnya kepentingan pelanggan di Indonesia,” Tambah Rudy.

Acara START CX First Summit 2021 akan menghadirkan banyak narasumber dari berbagai industri mulai dari perbankan, telekomunikasi, pakar-pakar kelas dunia dan lainnya. 

Total, ada sekitar 40 lebih Speakers ahli dan 12 Keynote Talks serta menyediakan lebih dari 20 topik dan 11 Breakout Sessions.

Acara ini terbuka untuk semua kalangan dan akan diselenggarakan pada 4 September 2021 mulai pukul 09:00 WIB hingga 17:00 WIB. Bagi kalian yang berminat mengikuti acara ini, silahkan kunjungi situs Tokopedia Academy di academy.tokopedia.com/events/cxfirst.

populerRelated Article