Pekerjaan Anak Orang Terkaya ke-4 di Indonesia Bikin Kaget
Tak banyak yang menyangka, jika keseharian anak dari salah satu orang terkaya di Indonesia dijalani dengan penuh kesederhanaan.
Ya, Putri Indahsari Tanjung namanya. Putri dari pengusaha Chairul Tanjung, pemilik CT Corps. Putri memilih untuk berjuang dari nol membangun usahanya dan menepis nama besar sang ayah.Pada data yang dirilis Forbes pada 2017, pengusaha Chairul Tanjung tercatat memiliki kekayaan US$ 4,6 miliar atau setara dengan Rp 61 triliun. CT, begitu sang ayah disapa, merupakan orang terkaya ke-4 di Indonesia.
Memiliki latar belakang perjuangan yang sangat keras dalam meraih kesuksesan, `Anak Singkong` yang kini berubah menjadi konglomerat ini sepertinya memberlakukan aturan yang keras pula kepada anak-anaknya. Berlaku juga kepada Putri.
Hal itu terlihat gaya hidup Putri yang banyak dilewatinya dengan kegiatan sosial. Serta kerja keras membesarkan usaha event organizer (EO) yang dirintis bersama teman-temannya sejak beberapa tahun lalu.
Bahkan, belum lama ini Puti ikut merambah bisnis fashion berkolaborasi dengan sebuah brand scarf dalam mengeluarkan beberap koleksi scarf.
Tak ingin bergantung pada sang ayah, yang pernah menjabat sebagai Menteri Koordinator Perekonomian. Serta dikenal kesuksesannya memimpin beberapa stasiun televisi, bank, tambang hingga properti.
Kendati masih menempuh pendidikan di Academy of Art University, San Francisco, Amerika Serikat jurusan Multimedia Communication, perempuan berusia 20 tahun ini tak menyerah begitu saja.
Ia memilih untuk pulang-pergi dari Indonesia ke Amerika untuk membagi waktu antara kuliah dan pekerjaan.
Tak hanya itu saja, melalui akun Instagram pribadinya @putri_tanjung, anak sulung ini membuat dan juga aktif bergerak dalam kampanye #Mudabergerak. Sebuah kegiatan sosial yang mendukung anak-anak muda untuk bergerak positif demi lingkungan di sekitarnya.
Salah satu bentuk kampanye yang sudah terealisasi yaitu pembuatan sebuah film pendek berjudul `Kinetik` yang disutradarai oleh Putri sendiri. Bahkan, ia juga tak terlihat canggung untuk bercengkerama bersama anak-anak SD dalam proyek pembuatan fim itu.