Home
/
Lifestyle

Pejalan Kaki Gratis Masuk Ancol Saat HUT Jakarta

Pejalan Kaki Gratis Masuk Ancol Saat HUT Jakarta
Yudha Manggala P Putra21 June 2017
Bagikan :

Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-490 Kota Jakarta, Kamis, (22/7), pengelola Ancol Taman Impian akan memberikan kado khusus. Salah satunya dengan menggratiskan biaya masuk pintu gerbang Ancol.

Kebijakan yang rutin dijalankan tiap tahun ini diberlakukan khusus bagi pejalan kaki di hari tersebut. Dimulai dari jam 6 pagi hingga jam 6 sore. Bagi pengunjung yang menggunakan kendaraan roda dua atau lebih tetap dikenakan biaya tiket kendaraannya saja.

Pengunjung dapat menikmati setiap sudut taman dan pantai Ancol Taman Impian. Ditambah saat ini tersedia pantai pasir putih sepanjang 3,5 Km yang dilengkapi dengan fasilitas peminjaman tikar gratis hanya dengan menukarkan KTP di loket yang tersedia.

Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat memanfaatkan fasilitas lainnya seperti alat fitness luar ruang dan juga taman bermain anak-anak. Pengunjung pejalan kaki bisa memanfaatkan fasilitas transportasi gratis yaitu Bus Wara-Wiri yang siap mengantar para pengunjung berkeliling dan menuju destinasi wisata lainnya.

Bahkan saat ini telah hadir sistem aplikasi “Ancol Rute Wara Wiri” yang dapat memudahkan pengunjung untuk mengetahui posisi, waktu keberangkatan dan waktu tiba di setiap halte yang ada di Ancol Taman Impian. Aplikasi ini dapat diunduh dalam sistem andriod (google playstore) dan IOS (appstore).

“Kami harap seluruh lapisan masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk rekreasi di Ancol, namun kami mengimbau pengunjung tetap menjaga ketertiban dan kebersihan agar rekreasi dapat nyaman dan aman,” ujar Direktur Utama Taman Impian Jaya Ancol C. Paul Tehusijarana dalam keterangan pers diterima Republika.co.id, Rabu (21/6).

Selain Bus Wara Wiri, Pengelola Ancol tengah menyiapkan sarana transportasi lokal Kereta Wisata Sato Sato yang sekaligus menjadi wahana baru dan dapat dinikmati seluruh pengunjung secara gratis. Dengan rel sepanjang 3,6 Km dan kapasitas 131 orang, kereta ini memiliki 4 stasiun yaitu Pantai Carnaval, Pantai Lagoon, Seaworld Ancol dan Dunia Fantasi.

Alternatif transportasi lainnya yaitu sepeda Ourbike. Fasilitas berbasis aplikasi ini dapat digunakan oleh seluruh pengunjung untuk menjelajahi kawasan wisata Ancol Taman Impian. Ratusan unit sepeda dapat ditemui di berbagai titik di seluruh kawasan Ancol Taman Impian. Pengunjung cukup menggunakan aplikasi “Ourbike” yang dapat diunduh di playstore dan appstore lalu scan barcode yang terdapat pada sepeda dan akan mendapatkan kode kunci pengaman. Fasilitas ini dapat digunakan secara gratis selama pekan libur lebaran.

Dalam rangka menyambut libur Lebaran terdapat banyak fasilitas serta prasarana yang juga telah dipersiapkan oleh Ancol seperti Promenade, trotoar selebar 8 m yang kini telah terhubung di sepanjang pinggir pantai serta Floating Stage, yaitu panggung terapung yang akan menyuguhkan berbagai hiburan musik setiap akhir pekan.

populerRelated Article