Home
/
Lifestyle

Patah Hati Ampuh Turunkan Berat Badan

Patah Hati Ampuh Turunkan Berat Badan

gregetan.com13 January 2017
Bagikan :

Patah hari gara-gara diputusin pacar kesayangan memang bisa memberikan pengaruh yang kurang baik. Mulai dari sedih dan menangis terus-menerus, malas beraktivitas, sampai nggak mempunyai niat untuk makan padahal biasanya kamu makan lima kali dalam sehari. Hmm, kondisi kamu yang seperti itu memang terdengar mengkhawatirkan, sih. Tapi, di dunia ini bukan hanya kamu kok yang nggak berniat makan sampai turun berat badan gara-gara diputusin pacar.

Yak, menurut penelitian Forza Supplements, cewek yang diputusin pacarnya rata-rata memang mengalami penurunan berat badan hingga 2,3 kilogram. Alasannya, karena perasaan sakit hati, marah gara-gara nggak terima, dan berbagai emosi negatif lainnya membuat nafsu makan menghilang begitu aja. Dan, kalau setelah putus terus-menerus single alias menjomblo sampai satu tahun ke depan, berat badannya bahkan bisa turun sampai 6 kilogram!

Wah, banyak juga, ya? Memang. Walaupun terlihat lebih kurus karena berat badan yang terus menurun, sebenarnya kondisi ini ada baiknya, loh. Soalnya, masih menurut penelitian yang sama, kondisi ini terbukti efektif untuk memperbaiki pola makan menjadi lebih sehat. Terus, berat badan yang sebelumnya berlebih juga akan berubah menjadi ideal.

Nah, jadi nggak perlu repot-repot diet ketat seperti sebelumnya yang membuat kamu merasa tersiksa, kan? Tapi, walau terbukti demikian, tetap perhatikan jumlah berat badan kamu, ya. Kalau terus menurun dan akhirnya malah kurang alias terlalu kurus, berarti udah saatnya kamu “bangkit” dan menambah porsi makan. Oke? (mns)

Artikel Terkait:

populerRelated Article