Home
/
Automotive

Motor Custom Indonesia Raih Prestasi di Italia

Motor Custom Indonesia Raih Prestasi di Italia

Eka L. Prasetya24 January 2018
Bagikan :

Penampilan tiga motor custom asal Indonesia dalam event Motor Bike Expo (MBE) 2018 di Verona, Italia berhasil menawan perhatian publik internasional. Dua H-D custom buah karya Queenleckha Chopper dan Kromworks masuk 10 nominasi terbaik atau The King dari 250 motor custom bikinan builder internasional. Padahal, ini event perdana yang diikuti custom builder dari Indonesia, namun sudah berhasil masuk nominasi. Congratz ! Bravo !

Ini dia nominasi motor terbaik dari 10 garage untuk dipilih sebagai The King Of MBE 2018 : Custom Design Studio, Boccin Custom Cycles, Rocket Bob Cycles, Radikal Chopper, Alessio Mattiazzi, Abnormal Cycle, Galery Motorcycle, Queenleckha Chopper, Kromworks.

Brand Manager Surya Ari Kusumo Wibowo mengungkapkan, tiga motor custom yang dibawa dari Indonesia telah menjadi pusat perhatian, termasuk di kalangan media asing. “Kehadiran motor kustom karya builder Indonesia banyak menyita perhatian, media internasional juga banyak yang menanyakan perkembangan dunia kustom di Tanah Air. Semoga motor yang dibawa Suryanation bisa mewakili, sehingga banyak media asing yang akan meliput perkembangan dunia custom Indonesia," kata Ari dalam siaran resminya, dikutip Uzone.id pada Rabu (24/1/2018).

Selain dua motor yang masuk nominasi, Iconic Bike Suryanation Motorland 2017 tim Majapahit, “The Trident”, hasil kolaborasi Psycho Engine dan Cherry's Company yang dimentori oleh Lulut Wahyudi (Lulut Retro) mendapat apresiasi Pick media dari Low Ride Magazine dan Bikers Power Magazine yang merupakan media partner Motor Bike Expo 2018.

Preview

Motor karya Andika Pratama, builder Kromworks mendapat penghargaan dari Italian Championship 2018 menempati 3rd place Champions Class. Berikut jawaranya :

1.Rocket Bob'S dari Inggris 

2.Asso Special Bike dari Italia

3.Kromworks dari Indonesia

populerRelated Article