Home
/
Sport

Kontrak Akan Habis, Khabib Bakal Tantang Langsung Mayweather

Kontrak Akan Habis, Khabib Bakal Tantang Langsung Mayweather
Jun Mahares21 November 2018
Bagikan :

Khabib Nurmagomedov masih berambisi untuk bertarung lawan Floyd Mayweather Jr di arena tinju dan hal itu mungkin bakal terwujud setelah kontrak Khabib dengan UFC berakhir.

Khabib tinggal menyisakan kontrak satu laga lagi dengan UFC. Bila kontrak itu sudah terpenuhi, maka Khabib punya kekuatan untuk menentukan masa depannya sendiri.

Sebelumnya, Presiden UFC Dana White telah menegaskan akan menutup pintu pada rencana pertarungan Khabib lawan Mayweather Jr. Dana White hanya membolehkan duel Khabib lawan Mayweather Jr terjadi di arena UFC.

Dikutip dari TMZ, manajer Khabib Ali Abdelaziz menyatakan Khabib bakal menghormati kontrak dengan UFC namun begitu laga berakhir, maka pihak Khabib berencana untuk langsung menghubungi Floyd Mayweather Jr untuk membicarakan rencana pertarungan di tahun 2019.

Ali Abdelaziz sendiri menyatakan bahwa bila duel lawan Khabib diselenggarakan di arena UFC, maka Khabib tidak akan mendapatkan perlawanan berarti dari Mayweather Jr. Ali bahkan menyebut Mayweather Jr harus menyiapkan asuransi.

Floyd Mayweather Jr. sempat mengalahkan petarung UFC, Conor McGregor pada pertarungan tinju tahun lalu.
Preview
Floyd Mayweather Jr. sempat mengalahkan petarung UFC, Conor McGregor pada pertarungan tinju tahun lalu. (REUTERS/Steve Marcus)

"Karena dia tak akan lagi bisa berjalan. Dia akan mengonsumsi minum lewat sedotan," kata Ali.

Ali menegaskan Khabib sama sekali tidak ingin mengabaikan UFC yang selama ini telah membesarkan nama Khabib. Namun, pihak Khabib merasa sayang dengan besarnya potensi keuntungan yang bakal menguap bila duel Khabib lawan Mayweather Jr batal digelar.

Besar bayaran yang jauh berbeda antara petarung UFC dengan petinju (terlebih bila menghadapi Mayweather Jr) adalah perbedaan signifikan yang jadi magnet untuk menarik minat Khabib.

Di UFC, Khabib bisa mendapatkan kontrak US$2 juta sedangkan bila ia terjun di dunia tinju, maka ia bisa mendapatkan bayaran 10 kali lipat bahkan lebih besar dari bayaran yang ia terima sebagai petarung UFC.

Berita Terkait

populerRelated Article