Home
/
Technology

Kominfo Akhirnya Cabut Pembatasan Fitur Medsos

Kominfo Akhirnya Cabut Pembatasan Fitur Medsos

Hani Nur Fajrina25 May 2019
Bagikan :

Uzone.id -- Netizen di Tanah Air sekarang sudah bisa menjalankan aktivitas di media sosial seperti biasa lagi. Gak ada lagi lemot-lemot saat mengirim atau menerima data berupa gambar, foto, atau video.

Setelah tiga hari kesulitan berkomunikasi hingga berjualan online lewat WhatsApp, Instagram, dan Facebook, akhirnya Kementerian Komunikasi dan Informatika mencabut pembatasan akses medsos pada hari ini, Sabtu (25/5).

Hal ini diumumkan secara langsung oleh Kominfo melalui akun Twitter resminya.

Selamat menggunakan internet dengan lancar tanpa hambatan kembali ya. Mari gunakan ruang siber ini untuk hal-hal yang positif aja. Happy weekend @#SobatKom!,” cuit @kemkominfo.

Keputusan pembatasan akses medsos di Indonesia sejak Rabu (22/5) memang menjadi bagian dari solusi pemerintah dalam mencegah penyebaran informasi palsu atau hoaks karena aksi 22 Mei yang digelar oleh massa sebagai bentuk penolakan terhadap hasil Pilpres 2019.

“Situasi pasca kerusuhan sudah kondusif sehingga pembatasan akses fitur video dan gambar pada media sosial dan pesan instan difungsikan kembali,” ucap Menkominfo Rudiantara dalam pernyataan resminya yang diterima Uzone.id pada Sabtu (25/5).

Baca juga: Medsos Dibikin Lemot, Toko Online Shop Teriak

Menteri yang akrab disapa Chief RA itu juga mengajak masyarakat Indonesia untuk menggunakan media sosial untuk hal-hal positif.

“Ayo kita perangi hoaks, fitnah, informasi-informasi yang memprovokasi seperti yang banyak beredar saat kerusuhan,” lanjutnya.

Pembatasan fitur ini mendapat pujian dari beberapa pihak, namun juga secara langsung merugikan pihak-pihak lain seperti para pebisnis online yang mengandalkan layanan populer seperti Instagram dan WhatsApp untuk berjualan.

Ada yang masih lemot

Melihat dari ratusan balasan twit Kominfo tersebut, ada netizen yang mengucapkan terima kasih, ada pula yang masih mengeluhkan bahwa aplikasinya masih terkendala lemot.

Ada beberapa yang langsung mention akun operator-operator besar seperti Telkomsel, XL Axiata, dan Indosat Ooredoo.

Kalau melihat dari penjelasan pihak Telkomsel yang membalas keluhan seorang netizen dengan nama akun @juliardi_ahmad, tampaknya penyedia operator itu masih dalam tahap peningkatan sistem layanan.

Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami. Terkait kendala akses internet, saat ini sedang ada peningkatan sistem layanan dan dalam investigasi tim terkait. Kami upayakan secepatnya dapat terselesaikan,” cuit akun @Telkomsel.

Pun begitu dengan keluhan yang sama dari pelanggan XL dan Indosat. Kedua akun Twitter @myXLCare dan @IndosatCare sama-sama menanggapi keluhan netizen melalui pesan pribadi Direct Message (DM) Twitter.

populerRelated Article