Home
/
Lifestyle

Koleksi "Diecast", Jangan Mudah Tergoda Model

Koleksi "Diecast", Jangan Mudah Tergoda Model

Otomania15 October 2016
Bagikan :
Preview


Hobi mengkoleksi miniatur kendaraan atau yang biasa disebut diecast belakangan ini marak ditemui. Beragam produk dengan beragam model bisa didapati dengan mudahnya di berbagai pusat perbelanjaan atau toko khusus hobi.

Bagi para pemula yang tertarik untuk mulai menjadi kolektor diecast ada beberapa saran yang dapat diikuti berikut ini.

“Buat pemula ada baiknya mengkoleksi kendaraan yang ia sukai. Biasanya lihat di jalan atau memang punya sisi nostalgia pada kendaraan tersebut,” ucap Sabrina, salah satu kolektor diecast yang ditemui Otomania saat konfrensi pers Indonesia Diecast Expo (IDE) 2016 beberapa waktu lalu.

Bila sudah memutuskan kendaraan yang disukai, entah itu mobil, motor, pesawat atau kendaraan militer, baru sedikit demi sedikit mencari miniatur tersebut. Bisa dilakukan dengan masuk ke toko-toko hobi, buka internet, gabung komunitas atau hadir dalam pameran diecast.

Untuk ukuran, saat ini ada beberapa skala miniatur yang kerap jadi pilihan diantaranya 1:64. 1:18 dan 1:43. Skala terpopuler adaah 1:64 karena merek yang bermain di sini cukup banyak dan memberikan model yang beraneka ragam.

Berita Terkait:

“Selain itu baiknya jangan tergoda mengikuti kolektor lain. Tetap fokus pada kesukaan. Itu akan lebih memudahkan. Atau misalnya ikut-ikutan karena model A harganya mahal di pasaran, tapi kita merasa model A ini biasa saja, tidak tahu kenapa bisa mahal. Jangan seperti itu,” ucap Kemas Yulius, Founder Toy Model Collector Indonesia (TOMOCI) di waktu yang sama.

Penulis: Setyo Adi Nugroho
Editor: Azwar Ferdian
Copyright Kompas.com
populerRelated Article