Home
/
Automotive

Tesla Model S 60D Bamsoet Mejeng di Gedung DPR

Tesla Model S 60D Bamsoet Mejeng di Gedung DPR

Gesit Prayogi02 July 2018
Bagikan :

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Bambang Soesatyo (Bamsoet), menjadi salah satu pemilik Tesla Model S di Indonesia. Dia menebus sedan listrik dengan varian 60D melalui salah satu importir umum mobil premium, Prestige Motorcars.

Politis dari partai Golkar itu mengonfirmasi soal kepemilikan Tesla Model S saat diwawancarai perihal kenaikan harga BBM jenis Pertamax. 

"Kalau Pertamax kan dikonsumsi menengah ke atas. Dan kebetulan saya tidak pakai Pertamax lagi, saya pakai listrik. Jadi menurut saya wajar itu adalah corporate action. Yang penting tidak bahan bakar yang dibutuhkan masyarakat banyak," ujar Bamsoet di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (2/7). 

Pantauan kumparan, seunit sedan listrik besutan Tesla memang mejeng di gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Senayan, Jakarta Pusat. Mobil berkelir putih itu menggunakan plat nomor B 1681 RFS. 

“Iya, itu punya salah satu konsumen kami, Bamsoet,” kata Presiden Direktur Prestiges Motorcars, Rudy Salim, saat dikonfirmasi kumparan melalui pesan singkat WhatsApp, Senin (2/7). 

Preview

Mengacu laman Tesla, Model S 60D menjanjikan motor listrik dengan tenaga 376 daya kuda (dk). Mobil ini memiliki kecepatan maksimum 200 km/jam. 

Di atas kertas, mobil yang diproduksi sejak 2015 ini memiliki kemampuan akselerasi 0-100 km/jam dalam 6 detik.

Saat dihubungi beberapa waktu lalu, Bamsoet mengatakan bahwa mobil listrik memiliki sejumlah kelebihan, termasuk mampu mengurangi ketergantungan terhadap BBM dan lebih ekonomis. 

Lebih ekonomis yang dimaksud Bamsoet adalah,"enggak perlu perawatan busi, ganti oli dan lain sebagainya. Artinya, keluarga tak perlu lagi memikirkan servis segala macam," kata politisi partai Golkar itu.

Harga Tesla Model S Bamsoet

Sementara itu, Rudy mengungkap bahwa Model S 60D milik Bamsoet termasuk model paling murah dari produk mobil listrik Tesla. Namun sayang, dia enggan membeberkan berapa harga yang dikeluarkan Bamsoet untuk mobil listrik tersebut. 

“Harganya murah karena itu Tesla entry level,” kata Rudy.

populerRelated Article