Home
/
Travel

Jangan Melakukan 5 Hal Ini, Saat Kamu Liburan ke Perancis

Jangan Melakukan 5 Hal Ini, Saat Kamu Liburan ke Perancis

Birgitta Ajeng05 December 2018
Bagikan :

(Ilustrasi/Unsplash)

Uzone.id - Liburan ke Paris di Perancis adalah impian setiap orang. Paris dinobatkan sebagai salah satu kota paling romantis dan memesona di dunia.

Sebelum merencanakan liburan ke Perancis, ada beberapa fakta yang harus kamu tahu terlebih dahulu. Mengutip BuzzFeed, berikut ini beberapa hal yang tidak boleh kamu lakukan saat berada di Perancis.

Baca: Pantai Tanjung Bira, Destinasi Wajib Buat yang Jenuh dengan Keramaian

Marah kepada pramusaji, karena tidak membawakan bill (tagihan) untuk kamu

Bagi pramusaji di Perancis, membawa bill ke meja makan sebelum diminta pelanggan adalah perbuatan tidak sopan. Melakukan hal ini akan membuat pelanggan merasa harus segera selesai makan dan keluar dari restoran. Sementara budaya restoran di Perancis tidak seperti itu.

Kalau sudah selesai makan, kamu cukup melambaikan tangan ke pramusaji untuk kemudian meminta bill.

Membeli makanan di daerah wisata

Harga makanan dan minuman di restoran di daerah wisata sangat mahal. Rasanya juga biasa-biasa saja.

Baca: 5 Aktivitas Seru Saat Liburan ke Kuba, Lokasi Syuting Drama Korea ‘Encounter’

Jika berada di Paris, kamu jangan masuk ke restoran di tempat-tempat wisata utama, seperti Museum Louvre, Notre Dame, Menara Eiffel, atau Champs Elysées. Sebaliknya, kamu perlu menjelajahi restoran di tempat-tempat yang ramai dengan penduduk setempat.

Berasumsi setiap orang bicara dalam Bahasa Inggris

Tidak semua orang di Perancis dapat berbicara dalam Bahasa Inggris. Lagipula, orang-orang yang tinggal di daerah yang ramai turis harus berurusan dengan permintaan pelancong yang bertanya soal jalan. Bayangkan, betapa melelahkan menjadi mereka?

Baca: Buat Kamu yang Kali Pertama Liburan, Ini 5 Fakta Menarik Soal Jepang

Karena itu, kamu setidaknya perlu menguasai beberapa kata dalam Bahasa Perancis. Saat ingin bertanya kepada penduduk setempat tentang lokasi suatu tempat, kamu mungkin bisa memulai dengan mengatakan, "Bonjour, excusez-moi, parlez-vous anglais?"

Artinya, “Hai, permisi, apakah Anda bisa berbicara dalam Bahasa Inggris?"

Begitu mereka berkata, "Yes", kamu bisa melanjutkan pertanyaan dalam Bahasa Inggris. Mereka akan menghargai usaha kamu. Jika mereka menjawab, “No,” kamu bisa mencari orang lain.

Baca: Walt Disney World Bakal Bikin 'Roller Coaster' Bertema 'Guardian of the Galaxy'

Tersenyum kepada orang asing

Tidak ada kebiasaan untuk tersenyum kepada orang asing di Perancis. Namun, masyarakat setempat terbiasa mengucapkan salam, saat masuk dan keluar dari butik atau lift.

Jalan-jalan pada hari Minggu

Banyak toko dan restoran yang tutup pada hari Minggu. Untuk mengisi waktu, kamu mungkin bisa pergi ke taman atau beberapa museum yang buka pada hari Minggu.

populerRelated Article