Home
/
Music

Jadi Penyanyi Dangdut, Delima KDI Larang Ayah Menarik Becak Motor

Jadi Penyanyi Dangdut, Delima KDI Larang Ayah Menarik Becak Motor

Yohanes Adi Pamungkas08 October 2018
Bagikan :

Delima, juara kedua ajang Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2018 asal Tanjung Balai, Sumatara Utara, bersyukur perjuangannya membuahkan hasil meski hanya menjadi juara kedua. Apalagi penyanyi bertubuh mungil ini mengaku baru pertama kali mengikuti sebuah kontes pencarian bakat menyanyi.

“Siapa sih yang enggak mau menjadi juara satu? Tapi saya bersyukur juga mendapatkan hadiah uang 250 juta. Uang itu akan saya gunakan untuk merenovasi rumah dan bersedekah untuk anak-anak Yatim di dekat rumah,” kata Delima kepada tabloidbintang.com di Jakarta, belum lama ini.

Delima KDI (Seno/tabloidbintang.com)
Preview

Selain ingin merenovasi rumah dan memberikan santunan kepada anak yatim, Delima juga ingin membantu perekonomian keluarga. Selama ini ayah Delima bekerja dengan menarik becak motor untuk menafkahi keluarga. Setelah menjadi penyanyi dangdut, Delima melarang ayahnya bekerja lagi.

“Saya ingin membeli mobil untuk mengganti becak motor, dia enggak perlu kerja lagi, biar saya yang bekerja menjadi penyanyi dangdut,” cerita Delima yang berencana ingin melanjutkan pendidikan kelas 1 SMA di Tanjung Balai.

Selama tiga bulan, Delima berada di Jakarta dan tinggal di karantina bersama finalis KDI lainnya. Tentu banyak hal yang dilakukan oleh Delima setelah pulang ke Tanjung Balai. “Saya mandi di sungai bersama teman-teman, kebetulan letak sungai ada di depan rumah,” ujar Delima yang juga ingin mendatangi rumah kerabatnya selama berada di Tanjung Balai.

populerRelated Article