Home
/
Film

Ini Daftar Aktor Drama Korea dengan Bayaran Tertinggi

Ini Daftar Aktor Drama Korea dengan Bayaran Tertinggi

-

Birgitta Ajeng10 January 2019
Bagikan :

Song Joong Ki. (Foto: Youtube KBS)

Uzone.id - Industri televisi di Korea Selatan telah merilis daftar aktor drama Korea dengan bayaran tertinggi 2018. Mengutip Kpoplove, ada tujuh aktor yang menerima lebih dari 100 juta won (sekitar 89.300 USD atau setara Rp 1.2 miliar) per drama. Siapa saja?

Mereka adalah Lee Byung Hun, Jang Dong Gun, So Ji Sub, Hyun Bi, Song Joong Ki, Lee Seung Gi, dan Lee Jong Suk.

Baca: Song Hye Kyo Berakting Mesra di Drama Korea 'Encounter', Ini Komentar Song Joong Ki

Dari tujuh aktor tersebut, Song Joong Ki dan Lee Jong Suk dikatakan memiliki gaji tertinggi. Kedua aktor itu dibayar lebih dari 100 won per episode.

Setelah membintangi drama Korea ‘Descendants of the Sun’, Song Joong Ki semakin “dilirik” dan saat ini, dia syuting ‘Asadal Chronicles’ bersama Jang Dong Gun. Demikian pula Lee Jong-suk membintangi serial romantis ‘How to Publish Love’ yang tayang 2019.

via GIPHY

Di sisi lain, Lee Byung Hun, So Ji Sub, dan Hyun Bin dibayar dengan cukup tinggi untuk peran mereka masing-masing di serial ‘Mr. Sunshine’, ‘My Secret Terrius’ atau ‘Terius Behind Me’, dan ‘Memories of the Alhambra’.

Namun, setelah beberapa episode, para aktor dapat membuktikan bahwa mereka layak dibayar dengan gaji tinggi. Masing-masing drama tersebut dapat menarik jumlah penonton yang lebih tinggi, dibandingkan drama lainnya yang ditayangkan pada saat yang sama.

Baca:Siap-Siap, Ini 6 Drama Korea yang Tayang di Januari 2019

Semua aktor drama Korea dalam daftar di atas mendapatkan gaji yang sangat tinggi, karena kemampuan akting dan reputasi mereka yang mumpuni.

Sebagai contoh, serial ‘Mr. Sunshine’ telah hadir di hadapan penonton global via Netflix. Selain itu, stasiun televise di Amerika Serikat, Jepang, Taiwan membeli hak siar drama Korea ‘My Secret Terrius’ atau ‘Terius Behind Me’ dengan harga tinggi.

populerRelated Article