IM3 Siapkan Ribuan Hadiah Akhir Tahun, Simak Cara Ikutannya
Foto: Program Pesta Hadiah IM3/Uzone.id
Uzone.id – Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) kembali bagi-bagi hadiah akhir tahun lewat program ‘Pesta Hadiah IM3’ yang bisa diikuti seluruh pelanggan baik itu yang baru maupun yang lama.
Program bagi-bagi hadiah ini diberikan untuk mengapresiasi pengguna Indosat Ooredoo Hutchison yang telah menggunakan Indosat untuk kebutuhan digital mereka.Berbeda dengan tahun lalu yang hanya menyediakan ratusan hadiah, pesta hadiah tahun ini menyediakan 2.024 hadiah dengan total hadiah miliaran rupiah. Program ini akan berlangsung mulai dari 9 Oktober hingga 31 Desember 2023 nanti dan akan diundi secara serentak pada Januari 2024 nanti.
Ritesh Kumar Singh selaku Director and Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison mengatakan kalau program ini hadir untuk mendukung seluruh pelanggan Indosat Ooredoo Hutchison.
“Saya senang mengumumkan program Pesta Hadiah IM3 yang hadir untuk mendukung seluruh pelanggan kami,” ujarnya dalam acara Peluncuran Pesta Hadiah IM3, Senin, (16/10).
Ritesh menambahkan, “Dengan menguatkan loyalty program dan reward yang menarik, IM3 menghadirkan Pesta Hadiah IM3 sebagai salah satu wujud apresiasi kami terhadap seluruh pengguna IM3. Melalui strategi ini, kami harapkan juga dapat semakin meningkatkan kepuasan para pengguna setia IM3.”
Berbeda dengan tahun lalu, pesta hadiah tahun ini juga bisa diikuti dengan mudah dimana pengguna baru hanya perlu mengaktivasi kartu dan pengguna lama hanya perlu membeli paket dan membayar tagihan.
Hadiah-hadiah yang disediakan dalam Pesta Hadiah IM3 ini seperti mobil listrik Hyundai IONIQ 5, e-Bike EV NIU Gova 03, iPhone 14 Pro, Samsung S23 Ultra, Playstation 5, iPad 6 Pro, Galaxy Tab S9 Ultra, Nintendo Switch OLED, hingga voucher belanja dan pulsa IM3.
Nah, untuk ikut dalam program Pesta Hadiah IM3 periode kali ini, simak beberapa caranya berikut ini.
- Bagi pengguna IM3 baru yang ingin berpartisipasi dalam program bagi-bagi hadiah ini, pengguna hanya perlu melakukan aktivasi produk Kartu Perdana IM3 apapun.
- Sementara bagi pengguna lama, pengguna hanya perlu aktivasi paket apa saja minimal Rp50 ribu atau melakukan pembayaran tagihan IM3 Postpaid minimal senilai Rp50 ribu.
- Setelah melakukan aktivasi dan transaksi, pelanggan akan langsung mendapat SMS berisi tiket Pesta Hadiah dan link untuk melihat tiket Pesta Hadiah IM3 di laman myRewards di tab IMPoin yang ada pada aplikasi MyIM3.
- Pengguna yang belum terdaftar pad IMPoin diwajibkan untuk melakukan registrasi untuk mengakses laman MyRewards.
Untuk tiket sendiri, semua pengguna berkesempatan untuk mengumpulkan banyak tiket tergantung dengan seberapa sering mereka melakukan transaksi. Makin banyak tiket hadiah, makin besar pula peluang untuk memenangkan hadiah dari program Pesta Hadiah IM3.
Pemenang Pesta Hadiah IM3 akan diumumkan secara resmi dan transparan melalui website resmi IM3 dan bagi yang beruntung, mereka akan langsung dihubungi oleh pihak Indosat Ooredoo Hutchison melalui WhatsApp, SMS dan CS IM3.