Home
/
Automotive

Honda Jazz Versi Jepang Tampil Cute, Konsumen Indonesia Gak Suka

Honda Jazz Versi Jepang Tampil Cute, Konsumen Indonesia Gak Suka

-

Tomy Tresnady11 February 2020
Bagikan :

Honda Fit

Uzone.id - Honda Fit generasi keempat telah resmi unjuk diri di pameran otomotif Tokyo Motor Show 2019. Mobil kelas hatchback itu dikenal sebagai Honda Jazz untuk pasar Indonesia.

Honda Fit Gen 4 mendapat ubahan dari sisi desain. Honda Motor Co Ltd. menawarkan lima varian Honda Fit, termasuk mesin hybrid dengan sistem dua motor.

Tentu saja, masih penasaran apakah model Honda Fit yang dijual di Jepang akan masuk juga ke Indonesia?

Baca juga: Intip Fitur Canggih Honda Civic Hatchback RS, Harga Nyaris Setengah Miliar

Kalau kamu menjawab ya, maka salah besar. Business Innovatioan anda Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy menegaskan Fit yang diluncurkan di Jepang tak akan masuk ke Indonesia dengan alasan bentuknya "cute", sedangkan konsumen Indonesia kadung memberikan citra Honda Jazz yang sporty.

Asal tahu saja, penjualan Honda Jazz RS menyumbang penjualan sebanyak 70 persen dibandingkan varian lainnya. Oleh karena itu, HPM menilai Honda Fit 2020 untuk pasar Jepang tak akan cocok dengan konsumen di Indonesia.

"Fit yang diluncurkan di Jepang memang untuk market Jepang, karakteristik orang jepang," terang Yusak saat ditemui media di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Selain itu, Yusak juga belum bisa berkomentar lebih jauh soal PT Honda Prospect Motor (HPM) memboyong mesin 1.0L Turbo seperti yang dibenamkan pada Honda City 2020.

"Elektrifikasi kan opsinya banyak ya, kita tinggal tunggu aja, regulasi seperti apa yang jelas, kita juga pantau terus, arahnya ke mana kita pantau terus, harus benar-benar tepat kebutuhan konsumen," tutur Yusak.

Video Mitsubishi Outlander PHEV, SUV Listrik yang Bisa Diajak Kemana Aja:

populerRelated Article