Home
/
Automotive

Gak Laku, Jeep Rubicon Mario Dandy Dilelang Ulang Lebih Murah

Gak Laku, Jeep Rubicon Mario Dandy Dilelang Ulang Lebih Murah

Bagja Pratama26 April 2024
Bagikan :

Uzone.id - Pelelangan Jeep Rubicon Mario Dandy ditutup hari ini, tapi ternyata tidak laku. Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan pun akan melakukan pelelangan ulang.

Sebelumnya, Kejari Jakarta Selatan sudah melakukan pelelangan Jeep Rubicon ini dengan harga pembuka sebesar Rp809 juta.

Namun sampai penutupan biding lelang tadi pagi pukul 10.00 WIB, tidak ada satu penawaran pun yang masuk.

Pihak Kejari pun berencana untuk melakukan pelelangan ulang dalam waktu dekat dan akan menurunkan harga pembukanya.

Jeep Rubicon itu bernomor polisi B-2571-PBP atas nama Ahmad Saefudin dan diproduksi tahun 2013 dengan nomor rangka 1C4HJWJG0DL597380 dan nomor mesin DL597380.

Bagian luar mobil terlihat masih mulus, tulisan Rubicon di samping mobil warna merah dan dilengkapi ban serep di bagian belakang.

Sementara bagian interior, jok mobil dibalut dengan kulit warna hitam, hampir keseluruhan bagian dalam dan luar mobil warna hitam.

Rencananya, pelelangan ulang akan dilakukan minggu depan diselenggarakan oleh KPKNL Jakarta IV. Cara penawaran adalah open bidding dengan uang jaminan Rp 242.790.000.

Di pasaran, Jeep Wrangler Rubicon lansiran tahun 2013 rata-rata dijual dengan kisaran harga Rp700 juta sampai 850 jutaan.

populerRelated Article