Foto: Tampilan Baru Yamaha Aerox Alpha yang Penuh DNA Balap
Uzone.id - Yamaha Aerox Alpha kini hadir sebagai generasi penerus skutik bongsor bergaya sporty. Kini tampilannya dibuat lebih sangar yang terinspirasi dari Yamaha R1M.
Secara desain Yamaha Aerox Alpha tampil lebih baru daripada generasi sebelumnya. Desain wajah depannya agresif dengan penggunaan dua lampu projektor di bagian depan. Sementara lampu seinnya sekarang terpisah dari lampu utama yang dipisah oleh daytime running light (DRL).Sementara lampu belakang Yamaha Aerox Alpha lebih mirip dengan motor sport Yamaha R1M. Mengingat lampu remnya kini tampil memanjang ke bawah dengan sudut body buritan yang lebih lancip.
Dibalik setang kemudinya, Yamaha Aerox Alpha sudah dilengkapi full digital speedometer TFT. Panelmeter ini menghaidrkan banyak informasi sampai menyediakan laptime dan terdapat mode siang dan malam yang dapat menyesuaikan dengan kondisi cahaya.
Mengenai performanya, Yamaha Aerox Alpha dibekali dapur pacu 155 cc, 1-silinder, 4-katup, SOHC, Blue Core, dilengkapi VVA. Dengan konfigurasi tersebut, Aerox Alpha memiliki tenaga maksimal 15,1 dk di 8.000 rpm dan torsi 14,2 Nm di 6.500 rpm.
Mesin Yamaha Aerox Alpha dibantu dengan Yamaha Electric CVT (YECVT) pada varian Turbo. Fitur YECVT, ini menghadirkan dua mode berkendara yakni T-Mode dan S-Mode. Pada pilihan S-Mode mampu membuat akselerasi dan deselerasi lebih cepat dengan menggunakan tombol Y-Shift.