DFSK Jamin Spare Parts Glory 560 Ready Stock di Semua Diler
-
Foto: DFSK
Uzone.id - Salah satu poin penting untuk mendongkrak kepercayaan publik terhadap merek mobil adalah layanan purna jualnya. Jadi, gak sekedar mobilnya bagus doang, layanan purna jualnya juga wajib terjamin.Nah, DFSK sebagai pendatang baru tau benar hal itu dan DFSK Glory 560 kini memasuki tahun kedua penjualan di Indonesia, sekaligus siap untuk menghadapi satu tahun penjualan secara penuh.
Demi menunjang pertumbuhan sekaligus menjaga kualitas pelayanan kepada konsumen DFSK Glory 560 di seluruh Indonesia, DFSK memastikan layanan purna jual dengan menyediakan berbagai ketersediaan suku cadang fast dan slow moving.
Baca juga: Tesla Cybertruck Sudah Dipesan 535 Ribu Unit?
Jaminan ketersediaan suku cadang di seluruh jaringan bengkel resmi DFSK menjadi salah satu aspek layanan purna jual dalam memberikan ketenangan kepada konsumen.
Kemudahan ini yang akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada konsumen dalam menjaga kondisi kendaraan agar selalu optimal dan nyaman untuk digunakan sehari-hari.
"Kami memastikan seluruh layanan purna jual DFSK Glory 560 dengan menjamin ketersediaan suku cadang, baik untuk yang bersifat fast moving dan slow moving," ujar Technical Service Manager PT Sokonindo Automobile (DFSK) Sugiartono.
Konsumen cukup datang ke satu tempat untuk bisa mendapatkan seluruh pelayanan purna jual yang dibutuhkan, mulai dari perawatan berkala, perbaikan kerusakan, ketersediaan suku cadang, hingga klaim garansi super 7 tahun yang diberikan kepada DFSK Glory 560.
DFSK memastikan seluruh bengkel resmi sudah menyediakan suku cadang yang bersifat fast moving seperti kampas rem, busi, oli, dan beberapa suku cadang lainnya yang tersedia di ruang penyimpanan suku cadang.
Begitupun untuk suku cadang bersifat slow moving seperti komponen internal mesin dan transmisi, body panel dan kaca juga tersedia di gudang bengkel resmi.
Baca juga: Sri Mulyani Usul ke DPR, Asap Knalpot Kena Pajak
Selain standar ruang penyimpanan di setiap bengkel resmi, DFSK juga memiliki gudang khusus suku cadang di Pabrik yang terletak di Cikande Serang Banten.
Hal ini ditujukan demi kelancaran distribusi suku cadang sehingga konsumen tidak perlu menunggu lama untuk proses penggantian.
Saat ini DFSK sudah memiliki lebih dari 77 jaringan bengkel resmi dan 19 authorized workshop yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia dan memiliki standar yang sama.
Untuk penggantian regular order, suku cadang akan tersedia dalam 3x24 jam, sedangkan untuk emergency order penggantian maksimal 1x24 untuk suku cadang bersifat slow moving.
"Program layanan ini diharapkan bisa memberikan kepastian kepada konsumen untuk mendapatkan suku cadang yang dibutuhkan sesegera mungkin dan perbaikan bisa lekas dilakukan," tutup Sugiartono.
VIDEO Mitsubishi New Triton Ultimate Test Drive, Terlalu Canggih Buat Offroad