Demi Xpander, Mitsubishi Buka Diler di Batam
-
Uzone.id - Agresifitas Mitsubishi di Indonesia terus diperlihatkan sejak kedatangan Xpander. Gak hanya jatah produksinya yang ditambah, dilernya juga nambah.
Ya, Mitsubishi meresmikan diler khusus kendaraan penumpang pertama di Batam, sehingga menggenapi jumlah total diler Mitsubishi sebanyak 120 diler di seluruh Indonesia.Peresmian diler ini merupakan bukti dari ambisi kuat Mitsubishi Motors dalam memberikan layanan terbaik kepada konsumen Indonesia, khususnya di kota Batam dan provinsi Kepulauan Riau.
Diler Mitsubishi Pekan Perkasa Berlian Motor Batam berdiri karena Batam sebagai kota terbesar dengan jumlah penduduk tertinggi dan menjadi pusat kegiatan provinsi kepulauan Riau yang dinamis.
Kehadiran model small-MPV Mitsubishi Xpander juga mendapatkan respon yang positif di wilayah Kepulauan Riau.
Sejak diluncurkan pada Agustus 2017 lalu total pemesanan Xpander di wilayah ini mencapai 551 unit dengan pangsa pasar sebesar 16,73% (Juni 2018).
“Indonesia meraih posisi no.1 di dunia untuk volume penjualan Mitsubishi Motors pada semester 1, 2018. Ini menjadi semangat kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada para konsumen Indonesia” ungkap Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.
Penerimaan konsumen Batam dan Kepulauan Riau terhadap model kendaraan penumpang Mitsubishi sangat baik yang dapat dilihat dari grafik penjualan unit yang terus meningkat.
Terjadi peningkatan performa penjualan kendaraan penumpang Mitsubishi di wilayah Kepulauan Riau, dengan pangsa pasar 4,8%, atau naik 3,8% dibandingkan dengan periode tahun sebelumnya.
Diler Mitsubishi Pekan Perkasa Berlian Motor Batam berlokasi di Jl.Laksamana Bintan Blok IV No.48 BB, Sungai Panas, Batam – Kepulauan Riau.
Luas tanahnya 5.502 m2, luas bangunan 1.080 m2 dan dilengkapi area showroom seluas 154,7m2 dan luas area workshop 277,3m2.
Fasilitasnya meliputi display car, sales consultant dan sales lounge. Diler juga menyediakan fasilitas test drive.
Dilern ini juga dilengkapi dengan 4 stall untuk fasilitas servis umum, 1 stall inspection line dan 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP).
Selain layanan service booking, juga tersedia layanan HSK (Home Service Kit) bagi konsumen dalam kondisi mendesak yang membutuhkan service di lokasi tertentu.