Daftar Film yang Dianggap Kontroversial di Indonesia
Uzone.id - Dunia perfilman Indonesia sedang dibuat heboh karena film Kucumbu Indah Tubuhku karya Garin Nugroho menuai pro dan kontra.
Bahkan, film ini tidak boleh tayang di Depok dengan alasan berbau tema LGBT.
Memang, Kucumbu Indah Tubuhku bukan satu-satunya film yang membawa pesan kontroversi yang kemudian menjadi pro dan kontra di tengah masyarakat.
Berikut beberapa diantaranya:
Wanita Berkalung Sorban
Film produksi tahun 2009 besutan Hanung Bramantyo ini sejak awal sudah menuai kontroversi.
Kisah yang digambarkan dalam film ini dianggap oleh beberapa kalangan memiliki dampak yang menyesatkan dan dapat menyebarkan fitnah terhadap agama Islam.
Baca juga: Ustaz Arifin Ilham Sudah Siapkan Makan dan Kafan
Salah satunya adalah adegan dimana Anissa (Revalina S. Temat) dengan ayahnya, Kyai Hanan (Joshua Pandelaki), mengenai larangan bersekolah di Yogyakarta tidak sesuai dengan hadits Nabi Muhammad SAW yang berbunyi, “Jangan kamu larang budak-budak wanita kamu untuk datang ke masjid. Ke masjid dalam rangka untuk ibadah dan dalam rangka belajar.”
Tanda Tanya
Satu lagi karya film Hanung yang dianggap kontroversi, yakni Tanda Tanya.
Film yang menggambarkan kebiasaan umat Islam yang suka melakukan tindakan kekerasan. Film ini juga dianggap kerap menyudutkan Islam secara negatif.
Majelis Ulama Indonesia (MUI) menganggap Hanung Bramantyo menyebarkan paham pluralisme yang sudah difatwakan haram. Akibatnya, Hanung dinilai telah menjadi murtad akibat mempropagandakan paham tersebut.
Lebih jauhnya, MUI meminta agar Hanung merevisi film ini hingga keluar dari unsur pluralisme.
Pocong
Film arahan sutradara Rudi Soedjarwo ini dilarang dan ditarik dari penayangan. Rilis tahun 2006, film 'Pocong' dianggap menampilkan adegan yang terlalu sadis.
Adegan kriminal berlatar belakang kerusuhan 1998 ini juga dianggap dapat menjadi contoh buruk dan membuka luka lama bagi masyarakat.