Home
/
Film

Cuplikan Perdana Kekuatan Petir Gundala Akhirnya Muncul

Cuplikan Perdana Kekuatan Petir Gundala Akhirnya Muncul

Hani Nur Fajrina12 April 2019
Bagikan :

(Foto: Screenplay Pictures)

Uzone.id -- Di tengah kemeriahan tren film action superhero bikinan Hollywood seperti ‘Shazam!’, ‘Hellboy’, ‘Captain Marvel’, hingga ‘Avengers: Endgame’, Indonesia juga tak lama lagi akan menikmati karya superhero lokal buatan Joko Anwar.

Setelah sempat mengunggah penampakan pertama karakter Gundala dengan kostum yang terlihat handmade, akhirnya dirilis juga cuplikan perdana film ini di akun YouTube Screenplay Films.

Teaser durasi 1 menit itu memperlihatkan beberapa cuplikan ketika karakter Sancaka (nama asli dari Gundala) masih kecil. Ada suara laki-laki yang mengawali video ini sembari berbicara, “kalau orang lain tidak mau memperjuangkan keadilan, bukan berarti kita harus begitu juga kan, nak.”

Baca juga: Joko Anwar Pamer Kostum Gundala

Tampaknya itu adalah suara ayah Sancaka yang bisa jadi menjadi pedoman hidup Sancaka ketika tumbuh dewasa. Belum lagi memang tagline film ini yang berbunyi ‘Negeri Ini Butuh Patriot’.

Dilihat dari konsep teaser dan beberapa adegan, tampaknya ‘Gundala’ siap dikemas ke dalam kisah yang masih ngena dengan kehidupan sehari-hari, di mana kebetulan ada orang yang mendapatkan kekuatan super berupa petir yang memiliki visi mulia: menegakkan keadilan di tengah kekerasan.

Tentu saja karakter itu adalah Gundala yang diperankan oleh Abimana Aryasatya. Namanya juga teaser, belum banyak yang diperlihatkan di dalamnya. Paling tidak, penampakan kekuatan petir Gundala yang menggelegar itu sudah terlihat. Alih-alih tersambar petir, Gundala malah menerima kekuatan itu ke dalam dirinya.

Preview
(Foto: Screenplay Pictures)

Bekerja sama dengan Bumilangit Studios dan Legacy Pictures, Joko Anwar turut merekrut deretan bintang film ternama Indonesia seperti Tara Basro, Rio Dewanto, Bront Palarae, dan Marissa Anita sebagai pemeran di ‘Gundala’.

Bagi yang sudah kepalang penasaran, harus bersabar dulu karena ‘Gundala’ dijadwalkan rilis di bioskop pada Agustus 2019.

Seperti yang sudah diwartakan sebelumnya, Gundala adalah karakter ikonis karya Hasmi yang pertama kali muncul di dalam komik fantasi ‘Gundala Putra Petir’ yang dirilis pada 1969.

Karakter Gundala yang memiliki kekuatan petir itu terinspirasi dari tokoh legenda Jawa, Ki Ageng Sela yang konon dipercaya dapat menangkap petir. Sementara penampilan Gundala selalu dianggap mirip dengan karakter Flash dari DC Comics.

populerRelated Article