Home
/
Automotive

Cara Cek, Test Drive dan Transaksi Mobil Bekas dari Rumah

Cara Cek, Test Drive dan Transaksi Mobil Bekas dari Rumah
Bagja Pratama18 April 2020
Bagikan :

Uzone.id - Melesunya pasar mobil bekas dihantam pandemi corona ngebuat diler-diler mobil bekas harus kreatif dalam menawarkan produknya agar selalu dilirik pasar. Salah satunya dengan layanan COD dari mobil88.

Yoi, COD yang biasanya identik degan jual beli online, tapi COD versi mobil88 bukan Cash On Delivery, melainkan Car On Delivery. Dengan program itu, kalian bisa cek dan test drive mobil bekas idmanan dari rumah aja.

Konsumen yang hunting mobil bekas di showroom mobil88, cukup melihat pilihannya secara online, baik melalui situs resmi ataupun aplikasi mobil88 e-store tanpa harus keluar rumah.

Baca juga: Yamaha TMax Mesin 560 cc Akan Dirilis 8 Mei

Setelah itu, kita dapat melakukan perjanjian secara online untuk permintaan showing dengan layanan COD melalui fitur live chat yang ada.

"Layanan COD merupakan wujud komitmen mobil88 mendukung pemerintah dalam masa pandemi dan menjadi upaya untuk dapat memberi kemudahan serta rasa aman kepada pelanggan," ucap Presiden Direktur mobil88 Halomoan Fischer.

Mobil akan diantar ke rumah tanpa down payment (DP) atau membayar booking fee lebih dulu serta bebas dari biaya antar selama lokasi berjarkan maksimal 30 km dari showroom terdekat.

Bila konsumen menemui kecocokan setelah mobil datang dan melakukan pengujian, pelanggan juga bisa langsung meneruskan ke jenjang berikutnya, yakni negosiasi. Bila sudah ada kesepakatan, maka transaksi dapat dilakukan melalui transfer atau online.

Dengan transaksi online melalui situs atau aplikasi resmi mobil88, konsumen bisa mendapatkan keuntungan berupa garansi mesin dan jaminan 100 persen uang kembali jika dalam waktu tertentu pelanggan membatalkan pesanannya.

Layanan COD bisa dilakukan konsumen dari Senin hingga Sabtu, dengan waktu showing mobil sampai di lokasi pelanggan mulai dari pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB.

Untuk memastikan keamanan dan kenayaman pelanggan, staff mobil88 yang bertugas juga sudah melalui pengecekan kesehatan lebih dulu dan menggunakan peralatan tambahan seperti masker.

VIDEO Review Mobil Keluarga dan Simulasi Penumpang Saat PSBB:

populerRelated Article