Home
/
Technology

PUBG Membawa Berkah, Hobi Main Berujung Ketemu Jodoh

PUBG Membawa Berkah, Hobi Main Berujung Ketemu Jodoh

-

Angga Roni Priambodo17 February 2019
Bagikan :

Game mobile PUBG ternyata bisa membuat hidup seseorang lebih berwarna. Tak hanya punya kepuasan saat mengalahkan lawan, seorang gamer PUBG bahkan bisa bertemu jodohnya. Seperti kisah pria berikut ini.

Dilansir dari laman Business Today, seorang pria asal Mesir menemukan belahan hatinya melalui game PUBG. Dari kesamaan hobi, pria tersebut berhasil menemukan jodohnya yang cantik.

Pria bernama Nourhan-al-Hashish ini mengungkapkan rasa bahagianya melalui unggahan di Twitter pribadinya. Dalam unggahan tersebut, Nourhan menulis 'Started from pubg, now we're here' yang disertai dua foto dirinya dan calon istri.

Pria ini ketemu jodoh karena game online PUBG. (Twitter/@Nourhanlhashish)
Preview
Pria ini ketemu jodoh karena game online PUBG. (Twitter/@Nourhanlhashish)

Unggahan tersebut kemudian menjadi viral. Sampai saat ini sudah mendapatkan 14 ribuan likes, 2 ribuan retweets, dan 890 orang berkomentar di unggahan tersebut.

Kisah cinta sejoli ini bermula ketika Norhan dan teman-temannya yang memang hobi main PUBG suatu hari beradu dengan pemain lain. Game online itu pun mempertemukan pria tersebut dengan seorang wanita cantik yang kini menjadi tunangannya.

Pria ini ketemu jodoh karena game online PUBG. (Twitter/@Nourhanlhashish)
Preview
Pria ini ketemu jodoh karena game online PUBG. (Twitter/@Nourhanlhashish)

Kisah cinta romantis karena PUBG tak hanya dialami oleh Nourhan. Dikabarkan ada seorang pria lain yang juga dilaporkan menemukan jodohnya melalui game online ini.

Pria ini ketemu jodoh karena game online PUBG. (Twitter/@Nourhanlhashish)
Preview
Pria ini ketemu jodoh karena game online PUBG. (Twitter/@Nourhanlhashish)

Sepasang suami istri bernama Salwa dan Rasheen berterima kasih kepada game online tersebut karena telah mempersatukan keduanya. PUBG berhasil mempersatukan mereka berdua yang telah dipisahkan oleh jarak.

Wah, PUBG ternyata membawa berkah ya?

 

Berita Terkait:

populerRelated Article