Home
/
Gadget

Akhirnya! iPhone Tahun Depan Pakai USB-C

Akhirnya! iPhone Tahun Depan Pakai USB-C
Muhammad Faisal Hadi Putra27 October 2022
Bagikan :

Uzone.id - Fix banget nih, Apple mengonfirmasi bahwa iPhone generasi yang baru bakal meninggalkan port Lightning dan menggunakan USB-C. Hal ini dilakukan perusahaan untuk mematuhi undang-undang yang baru disahkan Uni Eropa tentang kewajiban penggunaan USB-C pada perangkat elektronik untuk transfer data dan pengisian daya.

Hal ini dipastikan langsung oleh Greg Joswiak, Apple Senior VP of Worldwide Marketing, dalam sebuah wawancara dengan The Wall Street Journal.

Ia mengatakan, Apple terpaksa harus beralih dari port Lightning ke USB-C. Hal ini mau tak mau harus dilakukan, meski timnya tidak senang dengan perubahan tersebut. 

“Kami harus mematuhinya,” ujar Joswiak.

Baca juga: Fitur Baru di iOS 16.1 dan Daftar iPhone yang Kebagian Update

Hanya saja, baik Joswiak dan eksekutif Apple lainnya seperti Craig Federighi yang menjabat Senior Vice President of Software Engineering, belum dapat memastikan kapan ubahan tersebut diberlakukan untuk perangkat iPhone.

“Eropa yang mendikte timing yang tepat untuk pelanggan (di Eropa),” jelas eksekutif Apple tersebut.

Apple dan Uni Eropa tidak sepakat soal standarisasi charging

Joswiak juga mengatakan, perusahaan dan anggota parlemen Uni Eropa sedikit tidak sepakat tentang gagasan umum terkait regulasi pengisian daya. Walau niat Uni Eropa baik, dirinya menilai hal tersebut sulit untuk diatur.

Terlebih, USB-C dan Lightning adalah dua konektor paling populer di dunia, dengan lebih dari 1 miliar orang yang menggunakan kabel tipe Lightning. 

Apple sebenarnya percaya kalau mereka dapat memberikan keseimbangan dengan menyediakan kabel yang dapat dilepas dari adaptornya dan memiliki dua sisi berbeda, misal satu sisi berjenis Lightning dan sisi lainnya berjenis USB-C atau USB-A.

Solusi ini juga diklaim dapat memecahkan masalah soal standarisasi pengisian daya, ketimbang beralih ke USB-C yang akan menciptakan lebih banyak limbah elektronik karena mendorong orang-orang untuk membeli kabel yang baru dan membuang yang lama.

Baca juga: Hebatnya Kamera Google Pixel 7 Pro, Bisa Ngalahin iPhone 14 Pro dkk

Diterapkan pada iPhone 15

Preview

Mengutip dari Macrumors, kemungkinan port USB-C akan diterapkan pada iPhone 15 Series yang akan rilis tahun depan. Smartphone tersebut memang membawa banyak teknologi baru yang mencakup kamera dan dapur pacu.

Menurut riset dari Trendforce, iPhone 15 akan datang dengan empat tipe berbeda, dimana dua model Pro yang hanya ditenagai prosesor Apple A17 Bionic yang baru. Sementara dua lainnya, tetap ditunjang oleh Apple A16 Bionic yang dipakai oleh generasi sebelumnya.

iPhone 15 Pro Series juga dibekali dengan RAM hingga 8 GB, sementara model yang standar masih terbatas pada 6 GB saja.

Tak cuma itu, iPhone 15 Pro Max yang jadi model tertinggi akan dilengkapi dengan kamera berlensa periskop yang punya kemampuan 10x optical zoom. Juga, terdapat kamera tele dengan desain 8P yang memiliki kemampuan 3x optical zoom yang berkualitas tinggi.

Apple sendiri akan merilis iPhone 15 Series pada September tahun depan, so kita nantikan saja ya!

populerRelated Article