Home
/
Berita Pilihan

4 Cara Efektif untuk Meningkatkan Metabolisme

4 Cara Efektif untuk Meningkatkan Metabolisme

Redaksi Harpers Bazaar Indonesia06 May 2017
Bagikan :

Gagal langsing atau merasa kurang bugar? Mungkin selama ini Anda salah berdiet ataupun malas berolahraga sehingga mengakibatkan penurunan metabolisme. Padahal, kemampuan tubuh untuk membakar kalori inilah yang menjadi kunci bobot tubuh ideal. Sebelum terlambat, simak kiat untuk dapat meraih bentuk badan yang diidamkan sekarang juga! 

1. Bangun otot Anda

Umumnya, rajin melatih kekuatan otot menjadi pangkal kelancaran metabolisme. Mulai sekarang, cobalah melakukan angkat beban ataupun push-up secara lebih sering. 

Baca juga: 10 Cara Diet ala Keluarga Kardashian

 

2. Utamakan asupan protein

Tubuh Anda akan membakar kalori lebih banyak saat mencerna protein daripada karbohidrat. Beberapa sumber terbaiknya meliputi tahu, telur, ikan dan kalkun. 

Baca juga: 3 Musuh Program Diet

3. Hindari diet ketat

Menyusutkan porsi makan secara drastis bisa berujung pada kekuatan otot yang semakin berkurang sehingga menyebabkan melambatnya metabolisme. 

4. Perbanyak minum air 

Untuk dapat memproses kalori, tubuh Anda membutuhkan air. Biasakan meminum setidaknya delapan gelas air per hari serta menyantap cukup buah dan sayuran guna menangkal dehidrasi.

Baca juga:

4 Kebiasaan Penyebab Diet Gagal

5 Resolusi Diet yang Mudah untuk Diterapkan

Bahaya Diet Yo-yo bagi Kesehatan

(Foto: virtu studio/Shutterstock.com)

populerRelated Article