Home
/
Technology

Ada-ada Aja, Plat Mobil di Australia Bisa Pakai Emoji!

<i>Ada-ada Aja</i>, Plat Mobil di Australia Bisa Pakai Emoji!

Hani Nur Fajrina21 February 2019
Bagikan :

(Foto: Personalised Plates Queensland)

Uzone.id -- Ada terobosan unik bin ajaib di negara bagian Queensland, Australia. Plat nomor kendaraan mobil di sana sebentar lagi bisa pakai emoji.

Iya, emoji. Kamu nggak salah baca, gaes. Emoji, gambar-gambar ikon yang selama ini mewarnai aktivitas chatting online kamu dengan pacar dan gebetan. Emoji yang punya ragam ikon dan gambar berbentuk ekspresi wajah orang dan lain-lain itu.

Keputusan ini akan dirilis oleh vendor resmi negara yang mengurus lisensi plat nomor, Personalised Plates Queensland (PPQ) pada 1 Maret 2019. Menjelang peresmiannya, warga Queensland sudah bisa melakukan pre-order.

“Dalam beberapa waktu belakangan ini, kami merasa orang-orang bisa mendukung tim favorit atau kota favorit mereka dengan simbol di plat nomor kendaraan masing-masing,” ujar juru bicara Royal Automobile Club of Queensland, Rebecca Michael kepada 7News Brisbane.

Dia melanjutkan, “dan menggunakan emoji akan memiliki arti yang sama.”

Baca juga: VIDEO: Review All New Livina, Gak Lebih Baik dari Xpander!

Mengutip The Verge, tetap ada aturan dalam penggunaan emoji pada plat nomor mobil. Pemilik kendaraan nggak diperbolehkan meminta nomor plat berisi emoji semua.

Satu plat nomor hanya boleh terdiri satu emoji saja. Emojinya terbatas, hanya diberi 5 pilihan, yaitu crying laughing emoji (orang seperti tertawa sambil mengeluarkan air mata), sunglasses emoji (orang pakai kacamata hitam), winking emoji (orang sedang mengedipkan satu mata), smiling emoji (orang sedang tersenyum), dan heart-eyes emoji (orang yang matanya penuh lambang love atau hati).

Dengan kata lain, penduduk Queensland nggak bisa sembarangan memasukan emoji sesuka hati seperti ikon buah apel, bunga-bunga, ikon bom, dan lain-lain.

Pengajuan plat nomor emoji ini dikenakan biaya 475 dollar Australia atau setara Rp4,7 juta.

Hal ini nggak sepenuhnya mendapat tanggapan positif.

“Jelas pemerintah sedang mendulang jumlah plat nomor dan mengeruk uang. Saya paham itu. Tapi tujuan plat nomor adalah agar polisi dapat mengidentifikasi kendaraan. Bagaimana caranya menulis emoji yang tertera di plat nomor kamu jika habis mengalami kecelakaan?” ujar Presiden Queensland Law Society, Bill Potts.

Gimana menurut kalian, gaes?

populerRelated Article